Tahun ini didaerahku khususnya sedang musim buah kampung yang belum berhenti, dari musim durian, rambutan, sekarang langsat belum lagi manggis walau tidak terlalu banyak.
Dirumahku setiap hari selalu ada buah-buah itu, selain banyak dipasar, harganya murah bahkan rambutan walau hanya punya pohonnya beberapa batang, tapi buahnya sangat banyak.
Karena itu saya jadi punya ide untuk menulis tentang buah-buah tersebut. Kita mulai dari durian, durian buah dengan kulit berduri yang jika dibuka mengeluarkan aroma yang menyengat, bagi yang suka makan buah ini, aroma yang timbulkan membuat sensasi yang sangat enak dihidung, tapi bagi yang kurang suka tentu akan mencoba menghindarinya karena akan membuat kepala pusing. Durian ini bisa diolah bermacam-macam mulai dari lempok durian, tempoyak, durian bisa dicampur dengan bubur kacang, es cendol dan lain-lain.
Dari beberapa artikel yang saya baca dears ada beberapa fakta tentang durian
1. Karena durian mengandung banyak kalori maka jika memakannya dalam jumlah yang banyak akan dapat meningkatkan berat badan alias busa membuat "gemuk"
2. Durian juga mengandung gula, oleh sebab itu untuk penderita diabetes sangat tidak dianjurkan untuk makan buah ini, tapi jika sangat ingin memakannya, tidak dalam jumlah yang banyak.
3. Faktanya dears durian tidak memiliki kandungan kolesterol, jadi tidak perlu terlalu khawatir dengan buah durian ini
4. Dan faktanya durian mengandung banyak nutrisi.
Selanjutnya rambutan, buah yang kulitnya berbulu, buah ini manis dan enak jadikan makanan penutup diacara syukuran atau selamatan atau pesta-pesta resepsi pernikahan ditempatku. Hanya rambutan ini tidak bisa diolah menjadi kue dears hanya untuk campuran es buah atau minuman yang lainnya. Tapi dari beberapa artikel yang saya baca, rambutan ini banyak khasiatnya untuk kesehatan. Bahkan biji dan kulitnya juga bermanfaat dears. rambutan, buah yang kulitnya berbulu, buah ini manis dan enak jadikan makanan penutup diacara syukuran atas selamatan atau pesta-pesta resepsi pernikahan ditempatku. Hanya rambutan ini tidak bisa diolah menjadi kue dears hanya untuk campuran es buah atau minuman yang lainnya. Tapi dari beberapa artikel yang saya baca, rambutan ini banyak khasiatnya untuk kesehatan. Bahkan biji dan kulitnya juga bermanfaat dears.
Berikutnya langsat, buah kecil yang didaerahku ada bermacam-macam jenis, tapi yang terkenal manis adalah langsat punggur, langsat dari daerah punggur suatu daerah yang dekat dari pontianak. Jika musim seperti sekarang harganya sangat murah, dan pedagang memenuhi tepi jalan raya di kota Pontianak bahkan dikota tempat saya tinggal.
Manggis buah yang berwarna merah bulat isinya berwarna putih. Manggis memiliki banyak khasiat, hingga kulitnya juga bisa diramu menjadi obat, berdasarkan beberapa artikel yang saya baca penurun kadar gula darah dan obat anti jerawat. Bahkan di iklan tv juga ada obat yang diramu dari kulit manggis.
Manggis buah yang berwarna merah bulat isinya berwarna putih. Manggis memiliki banyak khasiat, hingga kulitnya juga bisa diramu menjadi obat, berdasarkan beberapa artikel yang saya baca penurun kadar gula darah dan obat anti jerawat. Bahkan di iklan tv juga ada obat yang diramu dari kulit manggis.
Begitulah jika musim buah tiba, pedagang senang yang beli juga senang namun tentunya makan buah-buahan tersebut tidaklah harus berlebihan, karena bukan sehat yang didapat tapi justru sakit yang mendera.
#Odop
#estrilookcommunity
#tantanganmenulis
Tidak ada komentar:
Posting Komentar